Kamis, 17 Februari 2011

TIP PARKIR AMAN KENDARAAN

Tips Parkir Aman

Kejadian ini sebenarnya terjadi beberapa waktu yang lalu, saya coba untuk melupakannya tetapi masih kebayang saja rasa penyesalan saya. Saya coba tulis dalam blog hidup aman ini agar mengingatkan saya dan mungkin membantu teman-teman yang lain agar tidak mengalami hal yang sama.
Akhir tahun 2010, istri saya membeli sebuah mobil yang menjadi kebanggaan kami, walaupun mobil itu statusnya masih dalam proses menjadi milik kami, karena masih harus nyicil sampe 4 tahun kedepan :)
Tetapi proses menyicil atau kredit ini memberikan keuntungan tambahan bagi kami karena pihak pemberi kredit mewajibkan kami untuk mempunyai asuransi pada mobil tersebut.
1 minggu kemudian, saya berkendara sendiri berkeliling kota. Di siang yang terik, tiba-tiba perut memanggil untuk diisi makanan, saya pun memutuskan untuk mencari warung makan di sepanjang perjalanan pulang saya. Ketika saya menemukan warung tersebut, langsung parkir di depan warung tersebut dan makan dengan lahap.
Saat sedang asyik makan terdengar bunyi krek..krek..krek.. dan alarm mobil saya berbunyi. Tahukah anda apa yang terjadi? Mobil saya, terserempet oleh bis besar sampai bumper saya penyok.
Mungkin beberapa hal berikut perlu anda perhatikan sebelum parkir :
  1. Untuk alarm, pastikan selalu on, sehingga apablia terjadi sesuatu dengan mobil kita, alarm dapat memberitahu kita secara langsung.
  2. Perhatikan posisi mobil kita, apakah sudah cukup masuk ke dalam halaman parkir atau masih ada bagian mobil yang masih menjorok ke jalan dan berpotensi terserempet oleh kendaraan lain. Bila perlu tanyakan kepada tukang parkir atau pengelola parkir untuk tempat parkir yang aman.
  3. Perhatikan lokasi di sekitar mobil anda, apakah banyak mobil-mobil besar, seperti bus atau truk, yang berlalu-lalang. Seperti kita tahu semakin besar mobil maka semakin besar blind spot-nya. Ternyata di sebelah warung tempat saya makan ada kantor agen sebuah bis jurusan luar kota.
Semoga tips tersebut bisa membantu anda, untuk mendapatkan parkir yang aman dan terhindar dari serempetan terhadap mobil anda, terlebih lagi kalau mobil tersebut masih baru. Walaupun ada asuransi tetap saja anda membutuhkan biaya dan waktu untuk memperbaiki semua kerusakan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar